Rabu, 12 Januari 2022

Budidaya Porang Kegunaan Dan Manfaatnya

 

Umbi Porang

Budidaya tanaman porang di Kabupaten Balangan Provinsi Kalimnatan Selatan sedang marak karena potensinya yang sangat tinggi terutama untuk pasar ekspor.  Sebelumnya ekspor perdana pengiriman porang ke Jepang yang dilakukan oleh Kabupaten Balangan beberapa waktu lalu membuktikan tanaman ini memberi peluang emas. Bahkan sebetulnya, potensi ekspor tak hanya bisa ke Jepang tapi bisa juga ke negara lainnya seperti Cina, Thailand, Korea, Taiwan, Amerika Serikat dan Uni Eropa.

Porang merupakan jenis talas-talasan atau tanaman umbi yang bisa tumbuh di wilayah tropis dan sub tropis, mempunyai umbi tunggal dan tidak terdapat anakan umbi.  Tanaman Porang sebenarnya tidak memiliki batang sejati akan tetapi tangkai daun tunggal utama sering dianggap sebagai batang oleh orang awam tumbuh lunak dan tegak lurus bisa mencapai 1,5 m dari permukaan tanah.  Pada setiap pertemuan tangkai daunnya akan tampak tonjolan berwarna cokelat kehitam-hitaman yang berfungsi sebagai alat perkembangbiakan vegetatif (disebut bulbil).  Adanya bintil ini menjadi pembeda penting porang dari suweg atau walur.

Tanaman umbi porang mengandung glukomannan yang berbentuk tepung. Kandungan tepung ini bisa diolah menjadi berbagai macam hal sebagai bahan pangan atau bahan baku industri, di antaranya sebagai bahan baku kertas, pengikat dalam pembuatan tablet, bahan kosmetik, bahan lem, agar-agar, mie, tahu, roti dan banyak lagi lainnya.

Kandungan karbohidrat yang terdapat di umbi iles-iles mencapai lebih dari 80%, menjadikan karbohidrat komponen terpenting di dalam tanaman ini.

Tanaman Porang memiliki kandungan sebagai berikut :

  • Glucomannan (45%)
  • Protein (9,7%)
  • 16 jenis asam amino (hingga 7,8%)
  • 7 asam amino esensial (hingga 2,5%)
  • Kalsium
  • Fosfor
  • Besi
  • Zinc
  • Mangan
  • Tembaga
  • Tinggi serat

Karena kandungan porang yang kaya akan glucomannan, karbohidrat hingga berbagai mineral.  Porang juga sering dimanfaatkan untuk kebutuhan sebagai berikut ini :

1.  Bahan Campuran untuk Industri
Kandungan Konjac dalam porang bisa dijadikan bahan campuran untuk membuat kertas yang kuat dan tahan lama. Selain itu, porang juga bisa dijadikan perekat kertas, cat, kain katun dan wol, pengilap kain, dengan materi yang lebih baik dan harga lebih murah.

2.  Bahan Obat
Kandungan Konjac glucomannan (KGM) yang terdapat pada tanaman porang ternyata bermanfaat untuk dunia kesehatan, yaitu digunakan sebagai bahan pembentuk kapsul obat-obatan.

3.  Bahan Makanan Jepang
Di Jepang, tepung konjac dijadikan bahan campuran untuk membuat mie shirataki atau konnyaku.

4.  Lem Ramah Lingkungan
Tanaman yang mengandung Konjac bisa menjadi perekat yang sangat bagus. Selain bagus, lem yang dihasilkan juga ramah untuk lingkungan.

5.  Pengganti Agar-agar
Tanaman porang memiliki serat tidak berwarna yang dapat larut dengan mudah di dalam air, tidak memiliki bau, dan konsistensi yang menyerupai agar-agar.  Dengan serat yang bisa diolah menjadi agar-agar, tentunya makanan ini sangat menyehatkan. Agar-agar Porang bisa menjadi hidangan tepat untuk cemilan sehat

6.  Bahan Pengental Es Krim
Kandungan Konjac juga dapat digunakan sebagai sirup atau pengental perekat dalam campuran es krim agar tidak cepat meleleh.

7.  Membuat Bahan Waterproof
Apabila dicampurkan dengan gliserin dan atau natrium hidroksida, glukomanan dapat menjadi bahan aktif yang mampu menahan air. Jadi, glukomanan sangat cocok digunakan sebagai cat waterproof yang dapat menahan rembesan air dari derasnya hujan atau dinding yang sering lembap.

8.  Mengurangi Kadar Kolesterol
Kandungan glukomannan pada tanaman porang umbi dapat mengurangi kadar kolesterol di darah, akan tetapi perlu diingat, bahwa penggunaan porang untuk mengobati penyakit harus tetap dikonsultasikan terlebih dahulu ke dokter. Hal ini dikarenakan ada efek samping yang bisa dirasakan jika badan kamu tidak cocok dengan kandungan porang.

9.  Isolator Listrik
Glukomannan dari tanaman porang dalam bentuk gel dapat menjadi pengganti gel silikon. Gel silikon sangat bagus untuk mencegah penghantaran listrik dan juga panas di rumah, menjadikan gel ini substitusi yang sama bagusnya.

10.  Pembersih Air
Kandungan Porang yang bernama Glukomanan mampu untuk memurnikan air, sehingga sangat baik sebagai bahan alami pengganti bahan kimia untuk pembersih air.

Load disqus comments

0 comments

Budidaya Porang Kegunaan Dan Manfaatnya

  Budidaya tanaman porang di Kabupaten Balangan Provinsi Kalimnatan Selatan sedang marak karena potensinya yang sangat tinggi terutama untuk...